Evaluasi Tindaklanjut Prgram Pelayanan Kaum Bapak Klasis Kota Kupang Tahun 2022

Menindaklanjuti hasil evaluasi program tengah tahunan  Klasis Kota Kupang di tahun pelayanan 2022 pada tanggal 19 Juli bertempat di Jemaat GMIT Yegar Sahaduta Osmo, maka UPP kaum Bapak dan Pengurus Kaum Bapak Klasis Kota Kupang melakukan pertemuan untuk evaluasi tindaklanjat program Kaum Bapak untuk menentukan kebijakan program pelayanan di sisa waktu pelayanan tahun 2022. Pertemuan ini dipimpin oleh Ketua UPP Kaum Bapak (Pnt. Yoram Bang) dan Sekretaris UPP (Pnt. Hijayas Utjan Mode).

Adapun pokok-pokok pembahasan yakni mengevaluasi program yang telah dilaksanakan yakni pendampingan dan pemberian 3 unit mesin press sampah kepada komunitas pemulung “aku Ada” pada tanggal 26 April 2022 kepada jemaat GMIT Talitakumi pasir panjang dan kegiatan ibadah di jemaat se klasis Kota Kupang. Kaum Bapak dalam evaluasi tersebut mengakui bahwa masih bayak pelayanan ke jemaat se-klasis Kota Kupang yang belum maksimal di tengah semester pelayan 2022, seperti pembentukan pengurus di tingkat rayon, dan juga kegiatan kegiatan diakonia karikatif lainnya yang belum terlaksana. untuk menindaklanjuti program kegiatan yang belum dilaksanakan  maka kaum Bapak Klasis Kota Kupang berkomitmen lebih meningkatkan sinergitas dengan Kaum Bapak lingkup jemaat agar keterlibatan kaum bapak lingkup jemaat lebih ditingkatkan lagi. teritimewa pembentukan Pengurus Rayon di lingkup jemaat.

Namun disadari betul bahwa walaupun dengan metode dan staretgi yang baik tapi tanpa komitemen bersama yang kuat maka semua bentuk pelayanan tidak akan tercapai baik itu kuantitas maupun kualitas pelayanan ke jemaat. Oleh karena itu Kaum bapak tetap dengan komitmen kebersamaan akan terus menuntaskan program kegiatan kaum bapak dengan penuh tanggungjawab baik itu kepada jemaat dan teristimewa kepada Tuhan Yesus yang empunya pelayanan. Kiranya Tuhan Yesus meneyrtai pelayanan katong semua. Amin.